Cireng Tusuk
Bismillah , Cireng siapa ya tak mengenal jajanan yang satu ini .Ngomong - ngomong soal cireng ,ana jadi teringat jajanan SD yang dulu tahun 90'an harganya hanya 100 rupiah .Tampilannya ditusuk dengan tusukan sate , warnanya putih Dan alotnya maa syaa alloh tak terkira .Tapi walaupun begitu jajanan ini hampir tiap hari ditungguin peminatnya (waktu itu usia SD).
Nah Cireng nya itu adonanya sepertinya direbus atau dikukus ,karena sama lek'nya( sebutan kami untuk pedagangnya) cirengya dibungkus sama plastik memanjang kayak lontong lalu diiris-iris digoreng kemudian ditusuk.
Karena rindu jajanan satu ini ,ana berniat untuk membuatnya dengan modifikasi Dari ana pribadi Dan in syaa alloh lebih sehat ya umma
Bahan :
85 gram Tepung terigu
40 gram Tepung Tapioka /Kanji
105 ml Air mendidih
Secukupnya garam ( lebih enak diulegin ebi dan baput ya,karena buatnya balapan dengan anak2 jadi bikin yang simple )
Secukupnya garam (qoddarulloh tadi kehabisan ,an kasih kecap asin saja)
*Kasih daun sledri juga boleh ya umma...
40 gram Tepung Tapioka /Kanji
105 ml Air mendidih
Secukupnya garam ( lebih enak diulegin ebi dan baput ya,karena buatnya balapan dengan anak2 jadi bikin yang simple )
Secukupnya garam (qoddarulloh tadi kehabisan ,an kasih kecap asin saja)
*Kasih daun sledri juga boleh ya umma...
Cara Pembuatan :
1. Rebus air +- 120 ml --- +- 105 ml saja yang terpakai + kecap asin
2. Campurkan terigu + kanji + garam (Jika pakai )
3 .Tuangkan air mendidih kedalam adonan
4 .Uleni hingga mulus .keluarkan ketempat bidang .pipihkan pakai rolling pin (ana pakai gelas ) .Cetak dengan mulut gelas --- Basil cetakan bundar
5 .Goreng tungguin umma ,jangan ditinggal ntar gosong
6 .Cocol dengan saos sambal
Resep ini bisa untuk cilok ya .untuk kekenyalan aman in syaa alloh
Komentar
Posting Komentar